Site icon TubasMedia.com

Masyarakat Banyak yang tak Faham PSBB Sehingga Memerangi Upaya Corona Jadi Terkendala

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui masih banyak masyarakat di DKI Jakarta belum menyadari bahwa di DKI Jakarta sudah diberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dalam rangka mencegah penularan Covid-19. Masyarakat, kata Anies, belum tahu persis apa yang harus dilakukan selama PSBB.

“Ini proses edukasinya juga harus kita lakukan, banyak dari komponen masyarakat yang belum menyadari bahwa kita sudah memberlakukan PSBB, lalu masih belum tahu persis apa yang dikerjakan,” ujar Anies di Markas Pusat PMI, Jl. Gatot Subroto Kav. 96, Jakarta Selatan, Rabu (15/4/2020).

Karena itu, kata Anies, pihaknya mau tidak melakukan edukasi kepada masyarakat bersamaan penertiban selama masa PSBB. Masyarakat, kata dia, diberitahu apa yang dilakukan selama PSBB sembari melakukan penertiban bagi yang melakukan pelanggaran berulang.

“Tentu bergeraknya bertahap karena ini memang bukan sesuatu yang akan selesai dalam waktu 2 atau 3 hari. Jadi fase edukasi kita lakukan sambil kita melakukan penertiban khususnya pada pelanggar berulang,” tandas Anies.

Sanksi, lanjut Anies, tetap ditegakkan mulai dari sanksi ringan sampai berat bagi orang perorangan atau perusahaan. Termasuk, kata Anies, kendaraan bermotor yang masuk Jakarta dan di area yang volume kendaraannya tinggi dilakukan pemeriksaan dan penertiban.

“Jadi ada check point di 33 tempat di pagi hari, masuk Jakarta maupun di kawasan-kawasan yang memilili volume interaksi dan volume kendaraan cukup tinggi. Artinya ada sanksi dan proses pemeriksaan di semua tempat. Itu kita lakukan. Ini akan kita masifkan,” tegas Anies.

Lebih lanjut, Anies menilai kedisiplinan warga DKI Jakarta dan sekitar Jakarta akan menentukan keberhasilan pelaksanaan PSBB untuk menangani Covid-19. Semakin disiplin warga, kata dia, semakin cepat upaya pencegahan Covid-19.

“Mudah-mudahan periode ini segera lewat, karena makin disiplin, makin cepat selesai. Makin tidak disiplin, makin lama ini selesai. Kita ingin selesai cepat, karena itu kita harus semuanya disiplin,” pungkas Anies. (sabar)

Exit mobile version