Manufaktur Otomotif Tiongkok Menhadirkan Mobil di Segmen SUV

Loading

271336_honda-cr-v-2015
JAKARTA, (tubasmedia.com)-Manufaktur otomotif lokal Tiongkok akan menghadirkan mobil-mobil di segmen SUV dengan beragam model dan berskala industri otomotif global dan juga bakal membawa varian mobil SUV di Shanghai Auto Show yang berlangsung pada 20 hingga 29 April mendatang.

Tentu saja ajang peragaan pameran yang berlangsung selama Sembilan hari itu sangat berlaku adil bagi mobil-mobil local. Sebab dengan keadaan bisa terukur sejauh mana bisa diterima masyarakat luas.

Peragaan industri otomotif yang bakal menghadirkan mobil-mobil SUV-nya dan varian lainnya di SAS 2015 tersebut Audi menampilkan mobil konsep Prolog ketiga yang ditampilkan berikutnya A6 Allroad. Rencananya akan diluncurkan pada 2018. Konsep ini mengusung tema dua pintu Prolouge Coupe yang ditampilkan di pameran Los Angeles pada bulan November dan lima pintu Prolog Avant yang diresmikan di acara Geneva Maret.

BMW X5 xDrive40e, akan menampilkan plug-in hybrid SUV dengan menggunakan sistem all-wheel drive atau berpenggerak 3 gardan (depan, tengah, dan belakang).
Kendaraan ini juga didukung oleh mesin empat silinder twin-turbocharged dan sebuah motor listrik dengan kombinasi output 313 hp.

The Aircross adalah konsep cross-over hybrid plug-in, mobil ini memberikan kemewahan perangkat audio yang dilengkapi dua layar HD 12 inci, yang salah satu layarnya dapat dilepas, setiap kursi penumpang dipasang speaker dan mikrofon.

Citroen mengatakan mereka memulai debutnya pada Aircross di Shanghai karena Tiongkok sekarang merupakan pasar terbesar.
Ford akan memperkenalkan Taurus baru yang dirancang, diproduksi, dan hanya akan dijual di Tiongkok. Mobil Taurus akan menjadi andalan Ford untuk pasar Tiongkok.

Honda berencana luncurkan konsep mobil SUV yang disesuaikan untuk pasar Tiongkok. Versi produksi ini akan dilengkapi dengan Honda FUNTEC powertrain dan infotainment. Honda merilis tampilan konsep SUV yang memiliki lipatan yang dramatis pada sisinya, grill depan yang dilapis krom dan menggunakan lampu LED.

Honda telah menjual 15 model di Tiongkok. Tiga diantaranya CRV, X-Vezel dan RV SUV yang telah menghasilkan 40 persen penjualan.
Lexus, yang tertinggal dalam persaingan di Tiongkok berkeinginan meningkatkan profilnya dengan menampilkan debut sedan global ES.
Mercedes akan memperkenalkan sebuah konsep coupe empat pintu GLC. Crossover ini akan menjadi adik dari coupe GLE yang akan dijual akhir tahun.
Nissan akan memperkenalkan sedan menengah new Lannia. Mobil ini telah memulai debutnya di Tiongkok sejak tahun 2013 dan 2014.
Nissan baru ini akan mengubah tampilan luar dengan desain grille baru berbrentuk V-motion dan lampu depan berbentuk bumerang.
Toyota menampilkan konsep baru, dengan powertrains hybrid yang dikembangkan secara lokal di Corolla dan Levin. (rel/marto)

CATEGORIES
TAGS