Site icon TubasMedia.com

Kodim dan Pemda Harus Bersinergi Hadapi Bencana

Loading

030215-nas

SRAGEN, (tubasmedia.com) – Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Edi Saputra, SIP menerima kunjungan Pangdam IV/Dip Mayjen TNI Bayu Purwiyono dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Makodim 0725/Sragen, Sabtu (31/1/2015). Kunjungan itu dilaksanakan di sela-sela rangkaian pengamanan kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Ngawi (Jawa Timur) dan Sukoharjo (Jawa Tengah).

Pangdam Mayjen TNI Bayu Purwiyono dan Gubernur Ganjar Pranowo disambut Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Edi Saputra beserta Ny Adek Edi Saputra, para Danramil dan pengurus Persit KCK Cabang XLVI Sragen.

Gubernur Ganjar Pranowo berpesan kepada Dandim Letkol Inf Edi Saputra, SIP agar membantu Bupati Sragen apabila terjadi bencana alam. Senada dengan yang disampaikan Gubernur Jateng, Pangdam Bayu Purwiyono menekankan, Kodim, Pemda, beserta institusi lainnya di wilayah harus bekerja sama dan bersinergi dalam penanganan bencana di wilayahnya. Apabila terjadi bencana alam, kerugian baik jiwa maupun material, harus dapat ditekan seminimal mungkin. Demikian siaran pers Kodim 0725/Sragen yang diterima tubasmedia.com, Selasa (3/2).

Pangdam memeriksa kondisi kesiapan dan kebersihan pangkalan Makodim 0725 Sragen. Mengakhiri kunjungannya Pangdam beserta Gubernur berfoto bersama di depan Makodim dengan Dandim 0725/Sragen beserta jajarannya.

Hadir antara lain, Kasdim Mayor Inf Mantang, Sekda Kabupaten Sragen Tatag Prabawanto, Kajari Sragen Sapawi, para perwira di jajaran Kodim 0725/Sragen serta Pengurus Persit KCK Cab LXVI Sragen. (ril/ender)

Exit mobile version