Kepala Balai IV Kementerian PU: Satker dan PPK Berkinerja Buruk Bisa Diganti

BERSAMA – Wartawan Tunas Bangsa, Sarman Damanik (kiri) berjalan bersama dengan Kepala Balai Besar PJN Wilayah IV Kementerian PU, Ir H. Bambang Hartadi MPM.
BANDUNG, (tubasmedia.com) – Untuk pencapaian target perencanaan dan kesiapan infrastruktur yang mantap, adalah merupakan tugas Kementerian PU. Tanpa ada sumber daya manusia yang andal, akan mempunyai dampak kinerja buruk. Oleh karena itu, bagi para Satker dan PPK, akan dinilai dan dievaluasi setiap hari kerja, dan akan dicatat dan dilaporkan ke kantor pusat. Bila perlu, diberikan sanksi dan pergantian jabatan yang diembannya.
Para Satker maupun PPK yang berada di Wilayah IV DKI, Banten, Jawa Barat akan dievaluasi dan diberikan sanksi sesuai tingkat kesalahan dan kekurangannya masing masing. Bahkan, jabatan satker dan PPK bisa diganti kalau tidak bisa bekerja.
Demikian diungkapkan Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah IV Kementerian PU, Ir. H. Bambang Hartadi, MPM di ruang kerjanya, belum lama ini. Ia mengatakan, pihaknya akan mengevaluasi seluruh pekerjaan yang berada pada wilayah DKI, Banten dan Jawa Barat, karena ini merupakan tugas penting. Selain mengevaluasi pekerjaan, juga akan melihat sejauh mana kinerja para Satker dan PPK selama ini.
Ketika ditanya, seperti apa evaluasi yang dilakukan, menurut Bambang Hartadi, tentu ada standar operasional prosedur kinerja yang sudah ditetapkan. Artinya, setiap Satker dan PPK yang sudah mendapat tugas mengelola, monitoring kegiatan, pencapaian target fisik, akan dievaluasi dan dilaporkan ke pusat.
Lebih lanjut Bambang Hartadi mengatakan, bagi Satker dan para PPK di wilayah IV yang tidak mampu bekerja dengan baik, akan diberikan sanksi administrasi dan kita kembalikan kepada staf biasa. “Sudah ada nama nama yang menjadi catatan untuk perlu dievaluasi dan akan kita lakukan pergantian,” kata Bambang.
Sementara ini, kemajuan secara fisik di antara wilayah masing masing pekerjaan PJN I dan II di Jawa Barat, termasuk mendapat pertimbangan lebih baik, karena sorotan kerusakan jalan yang selama ini termasuk Pantura dan Bandung Sumedang Cirebon, sudah diperbaiki. “Menurut saya, hal ini sudah lebih baik,”katanya.
Ke depan, terus melanjutkan pembangunan disegala bidang dan mengoptimalkan pelayanan jalan. Antara lain memperbaiki Cibeuren Cihaurbetti Ciamis dan akan menyelesaikan pekerjaan kurang lebih 50 km di wilayah Jabar Selatan serta pemeliharaan jalan nasional, pembangunan jalan bebas hambatan Cisumdawu dan pembangunan jalan bebas hambatan akses Tanjung Priuk.
Oleh karena itu, kita berharap ke depan semua bisa berjalan dengan lancar, terhadap kegiatan semua transparan dan tidak ada yang ditutuptupi, “Saya sudah sarankan kepada seluruh Satker dan para PPK yang ada dilapangan, jangan menutup diri kepada teman teman wartawan,” katanya. (damanik)