JAKARTA, (tubasmedia.com)- Perayaan atas keberhasilan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memproduksi mobil sebanyak 4 juta unit akan dirayakan pada 7 Mei 2015 mendatang, Tentu saja para pejabat tinggi negara akan diundang.
Menurut Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra, posisi ini membuat Daihatsu menjadi produsen mobil pertama di Indonesia yang mencapai angka produksi 4 juta unit.
Dijelaskan, sejak memulai aktivitas produksi pada 1978, Daihatsu di Indonesia terus tumbuh. Bahkan terakhir, pabrik di Karawang terlah diresmikan pada 2013 untuk mengakselerasi produksi. Kapasitas produksi ADM hingga saat ini lebih dari 400.000 unit dalam setahun.
Hingga akhir 2014, tercatat total produksi mobil dari pabrik yang dioperasikan Daihatsu Indonesia mencapai 3,98 juta unit. Ditambah beberapa bulan pada 2015, akhirnya angka ke-4 juta akan dicapai hanya dengan menambah puluhan ribu unit.
Akselerasi produksi semakin cepat. Hingga pada 2013 pabrik ADM mencapai produksi 3 juta unit. Jika angka 4 juta dicapai Mei 2015 nanti, artinya, hanya dalam dua tahun produksi bisa bertambah 1 juta unit.
Daihatsu di Indonesia juga termasuk sangat cepat bertumbuh dalam memproduksi mobil. Produksi ke-1 juta unit dicapai hanya dalam beberapa tahun, bahkan lima tahun kemudian sudah mencapai 2 juta unit. (rel/marto)