Infrastruktur Idola Musrenbang di Bogor

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

BOGOR, (TubasMedia.Com) – Peningkatan kualitas infrastruktur di beberapa wilayah masih menjadi topik utama dalam kegiatan Musrenbang tingkat kecamatan di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Hal itu terlihat dari banyaknya ajuan perbaikan infrastruktur yang disampaikan pihak desa kepada kecamatan.

Seperti pada Musrenbang di Kecamatan Cileungsi dan Kecamatan Klapanunggal, yang umumnya menginginkan adanya peningkatan kualitas insfrastruktur jalan, pendidkan, serta kesehatan.

“Perbaikan infrastruktur untuk Desa Mekarsari sudah kami sampaikan dalam kegiatan Musrenbang, karena memang masih banyak infrastruktur yang perlu diperbaiki,” kata Ketua BPD Mekarsari, Mardian kepada tubasmedia.com, Rabu (13/2).

Menurut dia, salah satu perbaikan yang sangat ditunggu masyarakat Cileungsi adalah pelebaran ruas jalan Transyogi yang rencananya dilaksanakan pada 2013 ini. “Tinggal tunggu realisasi proses pelebaran jalan milik provinsi tersebut,” tuturnya.

Sementara itu, Camat Cileungsi, Beben Suhendar, mengatakan, pihaknya akan menyampaikan aspirasi dari desa terkait program pembangunan untuk 2014. “Saat ini kami tampung dan kami sampaikan dalam Musrenbang tingkat Kabupaten Bogor,” katanya.

Sedangkan proses Musrenbang di Kecamatan Klapanunggal diwarnai dengan kekecewaan peserta yang mengikuti kegiatan itu. Pasalnya, tidak ada satu pun anggota DPRD Kabupaten Bogor dari wilayah Bogor Timur yang hadir dalam kegiatan tersebut meskipun sudah diundang oleh panitia.

“Bukan masyarakat saja yang kecewa, saya juga kecewa karena tidak ada satu pun anggota DPRD yang kami undang hadir dalam kegiatan Musrenbang di Kecamatan Klapanunggal,” tandasnya. (syamsul)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS