JAKARTA, (tubasmedia.com) – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sempat dikabarkan mundur dari jabatannya.
Kabar ini disebut-disebut sebagai salah satu penyebab Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) jeblok.
Nyatanya, kabar mundurnya Sri Mulyani dari jabatan Menkeu tidak benar dan dibantah langsung olehnya.
“Saya tegaskan saya ada di sini, berdiri dan tidak mundur,” tegas Sri Mulyani
Terkait hal ini, Pendiri Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), Saiful Mujani menyarankan Presiden Prabowo Subianto untuk mundur.
Hal ini berkaitan dengan anjloknya harga pasar saham di Indonesia akibat tidak adanya kepercayaan ke sang Presiden.
“pasar ga percaya @prabowo , mundur aja!,” tulisnya di akun pribadinya dikutip Rabu (19/3/2025).
Sebelumnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami tekanan yang luar biasa Mdalam beberapa hari terakhir.
Pada perdagangan sesi I hari ini, Selasa (18/3), IHSG terjun bebas hingga 395,87 poin atau 6,12 persen, menutup sesi di level 6.076,08.
Hal ini memaksa, Bursa Efek Indonesia (BEI) membekukan perdagangan selama 30 menit setelah IHSG anjlok lebih dari 5 persen.(sabar)