Ical Diusir Dari Koalisi

Loading

Laporan : Redaksi

Priyo

Priyo

JAKARTA, (Tubas) – Partai Golkar akan bersikap terhadap desakan untuk menggeser posisi Aburizal Bakrie sebagai Ketua Harian Setgab partai koalisi. “Kami menyesalkan, Pak Ical seperti ingin diusir dari koalisi itu. Jika seperti itu kami akan menyikapi dengan cara kami,” tegas Priyo saat dijumpai di ruang kerjanya, Selasa (15/3/2011).

Sebelumnya Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustopa, memandang posisi Ketua Harian Setgab Partai Koalisi perlu diganti. Saat ini posisi itu dipegang oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie.

Menurut Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat evaluasi terhadap posisi Ketua Harian Setgab itu dirasa perlu mengingat pentingnya posisi itu untuk soliditas koalisi.

Terhadap sikap Saan tersebut, Priyo menyatakan partainya baru akan bergerak jika yang meminta Ical mundur adalah pengurus teras Partai Demokrat seperti Ketua Dewan Pembina Susilo Bambang Yudhoyono atau Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum.

“Tapi kalau yang bicara itu seandainya Mas Anas Urbaningrum dan teras pimpinan partai demokrat, kami akan merenung dan bersikap,” ujar Priyo.

Menurut Priyo, Ical pun sudah melakukan kinerjanya secara baik. Selain itu, posisi Ical sebagai Ketua Umum partai kedua terbesar di Indonesia, yang punya posisi tawar yang besar.

“Bukan berarti kami mempertahankan mati-matian posisi itu. Beliau juga kan ketua umum Golkar, partai terbesar kedua,” katanya. ***

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS