Faisal Assegaf Semangati Mahasiswa; Ganyang Jokowi
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Kritikus politik Faizal Assegaf memberikan dukungan penuh kepada mahasiswa yang menggelar aksi unjuk rasa untuk mengadili Jokowi.
Faizal menyerukan agar gerakan mahasiswa menjadi simbol perlawanan moral terhadap ketidakadilan.
“Jadikan jargon revolusi sebagai pemberontakan moral anak bangsa yang bersatu turun ke jalan melawan ketidakadilan. Ganyang Jokowi!,” ujar Faizal di X @faizalassegaf (19/2/2025).
Menurutnya, semangat revolusi harus lahir dari keberanian melawan arogansi kekuasaan yang dianggap semakin otoriter.
Ia juga menyinggung soal intimidasi yang disebutnya berbau militerisme dalam pemerintahan saat ini.
“Spirit revolusi dimulai dari keberanian sikap hidup yang tak gentar melawan arogansi, otoriter dan intimidasi kekuasaan yang berbau militerisme,” tandasnya.
Sebelumnya diketahui, ratusan mahasiswa dari berbagai kampus di Solo Raya menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Solo, Kelurahan Karangasem, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, pada Rabu (19/2/2025).
Demonstrasi ini berlangsung dengan pengawalan ketat dari aparat gabungan TNI, Polri dan Satpol PP.
Dalam aksinya, mahasiswa tidak hanya berorasi tetapi juga menutup jalan dan membakar ban sebagai bentuk protes.
Mereka menyuarakan berbagai isu krusial yang mereka anggap merugikan rakyat, mulai dari efisiensi anggaran, kebijakan makan bergizi gratis (MBG), hingga isu pendidikan dan masa depan Indonesia Emas.
Sejumlah spanduk dibentangkan oleh para demonstran dengan berbagai tulisan yang mengkritik kebijakan pemerintah.
Seperti, “OKE GAS X ANTRI GAS✓”, “#TOLAK MBG #TOLAK EFISIENSI”, “TOLAK RUU TNI POLRI KEJAKSAAN”, “INDONESIA GELAP”, hingga “ADILI JOKOWI”.
Salah satu orator menegaskan bahwa mahasiswa tidak akan tinggal diam melihat berbagai kebijakan yang dinilai semakin menyengsarakan rakyat.(sabar)