JAKARTA, (tubasmedia.com) – Dukungan dari Relawan Jokowi di Banten untuk Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berpotensi meluas ke berbagai daerah lainnya.
Menurut Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin, dukungan bisa meluas apabila Airlangga bisa mengkapitalisasi dukungan tersebut dengan kerja-kerja politik yang lebih konkret.
Sebab, jika dukungan hanya datang dari Banten saja itu belum cukup. Tapi jika relawan Jokowi di daerah lain ikut mendukung, maka Airlangga bisa semakin diperhitungkan.
“Relawan Jokowi di daerah-daerah lain juga mendukung itu penting bagi Airlangga. Ini PR Airlangga untuk bisa mendapatkan simpati dari para Relawan Jokowi di tempat lain,” katanya di Jakarta, Kamis (24/11).
Menurut pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia ini, dukungan relawan Jokowi di Banten muncul tidak lepas dari keberhasilan Airlangga sebagai Menko Perekonomian membantu Jokowi di pemerintahan.
“Mungkin karena Airlangga dekat dengan Jokowi bisa juga Airlangga dianggap mampu menjaga stabilitas Ekonomi,” ujarnya.
Namun demikian, mengingat konstelasi Pemilu 2024 masih dinamis, dukungan relawan Jokowi tersebut merupakan hal yang wajar. Apalagi, Jokowi sudah tidak bisa mencalonkan lagi di Pemilu 2024.
“Saya melihat hal yang wajar kalau itu terjadi kalau ada pergeseran pikiran, perilaku pemilih dari Relawan Jokowi ke Airlangga,” demikian Ujang. (sabar)