Dinkes Kebumen Adakan Seminar HAN 2011
Laporan: Redaksi

Ilustrasi
KEBUMEN, (Tubas) – Seminar Hari Anak Indonesia (HAN) 2011 diadakan baru-baru ini di Gedung Setda Kabupaten Kebumen oleh Pemeritah Daerah dalam hal ini Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen.
Peserta seminar sekitar 700 orang lebih dari kalangan pendidik PAUD/TK dan Kepala Puskesmas se-Kabupaten Kebumen, hadir di acara tersebut, dan juga menghadirkan dua narasumber dari RSUD Kebumen dan Psikolog dari Cilacap.
Ketua Panitia, dr. Hj Y. Rini Kristiani, M.Kes mengatakan kepada tubasmedia.com, tujuan umum penyelenggaraan HAN 2011 ini, yaitu memberikan kepedulian, kesadaran dan peran aktif pemangku kepentingan (stakeholders) serta masyarakat pada umumnya dalam bidang kesehatan dan perlakuan hak–hak anak, pemberian layanan pendidikan gizi, serta memberikan informasi yang seluas-luasnya kepada seluruh lapisan masyarakat.
Dr Wahyu Adiwinanto, Msi Mad.Spa selaku narasumber mengatakan, ciri-ciri tumbuh kembang yaitu perkembangan terjadi secara seimbang dengan pertumbuhan/perkembangan awal menentukan perkembangan selanjutnya. Dikatakan juga, bahwa prinsip perkembangan tergantung pematangan syaraf (konsepsi sampai dengan dewasa). Pola perkembangan umumnya sama dan proses perkembangan akan dimulai dari kepala ke anggota badan. (ahmad)