Agus-Sylvi, Keok

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Akhirnya, data hitung cepat Pilkada DKI Jakarta di Lingkaran Survei Indonesia (LSI) sudah mencapai 100 persen.

Sesuai perkiraan dari beberapa jam lalu, hasil quick count memperkokoh posisi pasangan nomor urut 2, Basuki Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, di posisi pertama. Sementara pasangan Agus-Sylvi, keok.

Selengkapnya, pasangan Agus-Sylvi 16,87 persen; Ahok-Djarot 43,22 persen; Anies-Sandi 39,91 persen.

Dari awal, hitung cepat LSI Denny JA konsisten menempatkan pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni di peringkat paling bawah tanpa banyak berkutik. Pasangan yang diusung Demokrat, PAN, PKB, PPP itu hanya bergerak di kisaran 17 persen lalu turun ke 16 persen.

Sedangkan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandi sempat saling salip sampai akhirnya Ahok-Djarot stabil memimpin dari ketika data masuk mencapai 5 persen. (red)

CATEGORIES
TAGS