Laporan: Redaksi

Ilustrasi
CIANJUR, (Tubas) – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Cianjur minta keluarga Nunung Nurlina binti Lili Gozali, melaporkan masalah keberadaan Nunung Nurlina, Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Cianjur yang bekerja di Arab Saudi sudah 10 tahun tidak ada kabarnya. Selain laporan, pihak keluarga juga diharapkan terus menghubungi Disnaker mengenai upaya perkembangan pencariannya.
“Kalau pemerintah sudah menyatakan layak ditindaklanjuti, pasti Dinas Tenaga Kerja segera menanganinya. Disnaker akan segera mengecek ke PT. BINA SETIA yang memberangkatkan Nunung ke Arab Saudi,” kata Pelaksana Penanganan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Cianjur, Eri kepada Tubas, di kantornya, pekan lalu.
Seperti diberitakan SKM Tunas Bangsa (Tubas) edisi 169 tahun IV/16-23 Mei 2011 halaman 14, TKW Nunung Nurlina binti Lili Gozali diduga disekap majikannya di Arab Saudi.
Bubun, sponsor yang memberangkat Nunung didampingi kuasa hukumnya, Nurdin kepada Tubas menjelaskan awal pemberangkatan Nunung Nurlina dibawa ke PT. KONDELWARAS. Ketika itu hasil pemeriksaan kesehatannya Nunung ampit dan ragu, karena Nunung umurnya belum memenuhi persyaratan.
Namun atas desakan keluarganya harus berangkat ke Arab Saudi. Nunung pun akhirnya lolos pemeriksaan kesehatan dan berangkat ke Arab Saudi melalui PT. BINA SETIA. Satu tahun (tahun pertama) hubungan lancar, tidak ada masalah, tapi akhirnya timbul masalah. Karena itu, tahun 2009 Bubun mengajak keluarga Nunung melapor ke Bidang Perlindungan, Depnakertras di Jakarta.
Kabag Kependudukan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan, Kabupaten Cianjur, Esih Sukaesih Karo-karo mengatakan pihaknya akan membantu dan melakukan koordinasi dengan Dinas Tenaga Kerja Cianjur untuk mendapatkan kabar keberadaan Nunung saat ini.
Kabag Sosial Kesehatan Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, dr. Dedih juga akan membantu dan berkoordinasi dengan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Cianjur untuk melacak keberadaan Nunung. (noer/asep)