Bupati Dilantik Sebagai Ketua DHC BPK 45

Loading

Laporan: Redaksi

Pelantikan

Pelantikan

KARAWANG, (Tubas) – Bupati Karawang, H. Ade Swara secara resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Harian Cabang Badan Pembudayaan Kejuangan (DHC BPK) 45 Kabupaten Karawang. Pelantikan dirinya sebagai ketua dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Harian Daerah (DHD) BPK 45 Provinsi Jawa Barat, Kolonel Purn. Sujana WH di Gedung Singaperbangsa Lt. III.

Bupati Ade Swara usai dilantik mengatakan, DHC BPK 45 merupakan organisasi pewaris nilai juang kepada generasi muda/penerus sebagai kekuatan modal untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Untuk itu, nilai kejuangan harus tetap ditegakkan di kalangan generasi muda. “Selain itu, kebangkitan perjuangan bangsa harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Lebih lanjut Bupati berharap keberadaan organisasi ini dapat menanamkan budaya, jiwa, semangat dan nilai perjuangan 45 di wilayah Kabupaten Karawang, khususnya pada kalangan remaja sebagai generasi penerus bangsa. “Setiap pelatihan bisa disisipkan materi tentang nilai-nilai kejuangan atau jiwa kejuangan, sehingga bisa melekat kuat pada generasi muda,” imbuhnya.

Bupati juga berharap keberadaan organisasi ini dapat dirasakan manfaatnya, baik oleh anggota maupun oleh masyarakat luas serta jelas tujuannya. Sekaligus mampu mengembangkannya dalam mencerminkan kebangsaan, kesetiakawanan sosial, kualitas kerja dan karya sebagai pengabdi kepada bangsa, negara, masyarakat dan mempunyai rasa memiliki serta mencintai karawang sebagai tempat berteduh dan beraktivitas. (agus saputra)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS